Sabtu, 31 Oktober 2015

Printer HP

Printer HP Terbaru Diklaim Teraman di Dunia

BEIJING, KOMPAS.com - Hewlett Packard (HP) meluncurkan tiga seri printer Laser Jet kelas enterprise yang dibekali dengan fitur keamanan yang lebih ketat. Ketiganya diklaim HP sebagai printer paling aman di dunia.
Tiga printer tersebut adalah HP LaserJet Enterprise M506, HP LaserJet Enterprise Multi Function Printer (MFP) M527, dan HP Color LaserJet Enterprise MFP M577.
Disebut paling aman karena printer-printer tersebut telah dibekali dengan tiga teknologi keamanan terbaru HP. Penyematan fitur keamanan yang lebih kuat ini bagian strategi HP untuk menyediakan keamanan maksimal bagi PC dan printer.
"Perlindungan terhadap serangan keamanan merupakan salah satu tantangan terbesar yang dihadapi pelanggan kami. HP membantu pelanggan mengamankan perangkat, dokumen, dan data mereka dengan perlindungan terkuat di industri printer enterprise kami," kata Vice President Printing Systems HP Asia Pacific and Japan Leong Han Kong dalam acara China World Hotel Beijing, Selasa (22/9/2015).
Mengutip data yang dirilis Ponemon Institute, 64 persen manajer TI mempercayai printer mereka terserang perangkat lunak berbahaya malware. Pada saat yang sama, lanjut dia, 56 persen perusahaan enterprise mengabaikan sistem keamanan printer mereka.
Atas dasar itu, HP mengembangkan dan menanamkan fitur-fitur keamanan baru di dalam printer dan multi function printer kelas enterprise.
Fitur pertama adalah HP SureStart yang bisa mengaktifkan deteksi dan pemulihan sendiri dari serangan terhadap BIOS, memperluas perlindungan keamanan BIOS (yang sudah ada di PC HP Elite sejak tahun 2013) ke printer HP LaserJet Enterprise yang baru.
Kedua, fitur Whitelist yang dapat memastikan hanya firmware yang sudah diketahui aman yang bisa dijalankan di sebuah printer.
Ketiga, Run-time Intrusion Detection merupakan fitur baru yang menyediakan pengawasan memori terhadap serangan berbahaya.
"Fitur ini dikembangkan melalui kerjasama dengan Red Balloon. Sebuah perusahaan keamanan perangkat yang didirikan peneliti Columbia University," kata Han Kong.
Fitur-fitur baru tersebut akan menjadi fitur standar di printer HP LaserJet Enterprise baru dan printer OfficeJet Enterprise X dengan PageWide Technology ke depannya.
Ketiga fitur ini, kata dia, juga bisa diaktifkan di beberapa printer HP LaserJet Enterprise yang diluncurkan sejak April lalu. Sedangkan dua fitur, Whitelist dan Run-time Intrusion Detection bisa ditambahkan ke printer HP LaserJet dan PageWide Enterprise yang sebelumnya telah diluncurkan sejak 2011 melalui pembaruan service pack HP FutureSmart.

Tiga printer yang diluncurkan hari ini memiliki spesifikasi dan kemampuan yang berbeda.
HP LaserJet Enterprise M506 menawarkan pencetakan monokrom (hitam putih) dalam ukuran printer 24 persen lebih kecil dibanding pendahulunya. Namun dengan kecepatan cetak dua sisi yang lebih cepat hingga 71 persen dari pendahulunya. 
Kemudian seperti HP LaserJet Enterprise MFP M527 menawarkan pencetakan monokrom dalam sebuah MFP yang mampu memindai satu hingga dua sisi. Dilengkapi dengan panel kendali layar sentuh warna 8 inci untuk mendukung alur kerja yang lebih tinggi dan kecepatan halaman pertama hingga 33 persen lebih cepat dibanding pendahulunya.
Terakhir, HP Color LaserJet Enterprise MFP M577 dapat mencetak warna dalam sebuah MFP yang mampu memindai satu-dua sisi dengan panel kendali layar sentuh warna 8 inci dan keyboard opsional untuk mendukung alur kerja yang lebih tinggi. Keceparan cetak dua sisi printer ini 43 persen lebih cepat dibanding pendahulunya.

"Seri-seri ini akan tersedia di pasaran mulai November mendatang," kata Han Kong.

Malware Di Android

Waspada, Malware di Android Menyebar Lewat Lagu


KOMPAS.com - Ahli keamanan jaringan menemukan sebuah hal yang mencengangkan di platform OS mobile Android. Hanya dengan menggunakan file audio Mp3 dan video Mp4, penjahat cyber dikatakan dapat menyebarkan program jahat atau biasa dikenal dengan nama malware.
Adalah Zimperium Labs, perusahaan penemu masalah tersebut. Joshua Drake dan Zuk Avraham, dua peneliti keamanan dari perusahaan itu, menamakan isu keamanan tersebut sebagai Stagefright 2.
Perusahaan tersebut menemukan adanya sebuah celah keamanan dalam inti kode Android yang disebut "libutils". Melalui celah itu, penjahat cyber dapat menginjeksi program jahat pada Mp3 dan Mp4, yang diketahui dapat membuat si peretas mengambil beberapa fungsi dari perangkat.
Menariknya, sebagaimana KompasTekno rangkum dari Forbes, Jumat (2/10/2015), celah keamanan tersebut ada di Android sejak versi 1.0 yang dirilis pada tahun 2008 lalu. Itu artinya, sekitar 1,4 miliar perangkat Android yang dimiliki saat ini bisa saja terinfeksi malware tersebut.
Satu hal yang cukup mengganggu lainnya, file MP3 atau MP4 tersebut tidak perlu dimainkan untuk masuk ke sistem Android. Hanya melalui preview audio dan video saja, malware tersebut bisa langsung menyebar masuk ke Android.
Menurut Zimperium Labs, hal tersebut bisa terjadi karena program jahat memang memanfaatkan bagaimana Android memproses metadata dalam file Mp3 dan Mp4.
Tentunya, tidak semua file Mp3 dan Mp4 yang sudah terinjeksi dengan malware. Menurut ahli keamanan tersebut, biasanya pengguna mendapatkan file tersebut dari situs yang sengaja dibuat oleh penjahat cyber untuk menyebarkan file Mp3 dan Mp4 "berbahaya".
Proses untuk memancing korban untuk mengunduh file berbahaya itu sendiri dinamakan sebagai phising.
Untungnya, Google, sebagai pengembang Android, sudah mengetahui adanya masalah tersebut. Nyatanya, Google sedang bersiap untuk menghadirkan patch atau penambal lubang keamanan tersebut.
Patch tersebut telah dikirimkan kepada rekanan pada 10 September lalu. Ada dua patch yang dirilis, yakni CVE-2015-6602 dan CVE-2015-3876. Google bekerjasama dengan rekanan tersebut untuk menghadirkan patch tersebut kepada pengguna, di luar pemakai perangkat gadget Nexus.

Bagi perangkat Nexus, Google dikatakan sudah siap untuk mengirimkan patch tersebut pada 5 Oktober mendatang.

Serentak, 1.700 Coder Indonesia Coba Pecahkan Masalah Bangsa



BANDUNG, KOMPAS.com - Sebanyak 1.700 coder di 28 kota/kabupaten di Indonesia berlomba memecahkan masalah bangsa. Caranya dengan membuat aplikasi kependudukan.
"Banyak masalah di Indonesia yang disebabkan belum bagusnya sistem kependudukan di Indonesia," ujar penyelenggara Hackathon Merdeka 2.0, Ainun Nadjib di Bandung, Sabtu (24/10/2015).
Nadjib menjelaskan, kependudukan adalah masalah yang dekat dengan Indonesia. Mulai dari berapa banyak yang putus sekolah, bagaimana kepemilikan kendaraan, berapa jumlah pengangguran, siapa orang yang tengah membutuhkan, dan lainnya.
Akar persoalan tersebut, sambung Nadjib, memang tidak bisa dipecahkan oleh coder. Karena coder-coder ini berada di luar pemerintah.
"Tapi kita bisa membantu memetakan gejala-gejala lewat aplikasi. Misalnya, berapa banyak siswa yang putus sekolah," imbuhnya.
Sementara itu, Public Relation Code4Nation (penyelenggara), Marina Kusumawardhani mengungkapkan, setiap pulau di Indonesia ikut serta serempak menggelar acara ini.
Selain Indonesia, acara ini digelar pula di Sydney. Marina menjelaskan, peserta terbanyak berada di Bandung, Surabaya, dan Sumbawa. Untuk Bandung, sekitar 70 tim yang masing-masing terdiri dari 3 orang ikut berpartisipasi.
"Selama 24 jam mereka akan membuat aplikasi yang bisa digunakan masyarakat. Setelah 24 jam dikumpulkan dalam bentuk aplikasi jadi atau konsep," tuturnya.
Bagi aplikasi yang berupa konsep, mereka akan diberi waktu ssatu bulan untuk menyelesaikan. Pemenang pertama dan kedua di tiap kota akan dikumpulkan di Jakarta dalam final 28 Oktober 2015 mendatang.

"Biasanya nanti pemenang akan presentasi di hadapan Presiden Joko Widodo," tutupnya.

Windowsphone di Acer

Ponsel Windows 10 Pertama Acer Dibanderol Rp 5,5 Juta

KOMPAS.com - Acer resmi memperkenalkan Jade Primo pada pertengahan bulan ini dalam sebuah acara di Taiwan. Akan tetapi, Acer tidak membeberkan banyak informasi mendetail perihal perangkat tersebut, termasuk harganya.
"Misteri" smartphone berbasis Windows 10 pertama Acer itu akhirnya terkuak. Acer membeberkan saat acara peluncuran di Filipina.
Salah satunya terkait dengan spesifikasi yang akan diusung oleh Jade Primo. Ponsel tersebut, sebagaimana KompasTekno rangkum dari Ubergizmo, Jumat (23/10/2015), hadir dengan layar berbentang 5,5 inci Full HD, SoC Snapdragon 808, RAM 3 GB, dan media penyimpanan 32 GB.
Perangkat ini juga bakal dibekali dengan kamera depan 8 megapiksel dan kamera belakang 21 megapiksel, lengkap dengan lampu flash LED.
Harga yang dibanderol untuk Jade Primo versi unlocked sekitar 410 dollar AS atau sekitar Rp 5,5 juta. Cukup murah untuk perangkat dengan spesifikasi seperti itu.
Jade Primo dijadwalkan untuk hadir pada bulan Desember mendatang.
Jade Primo sendiri diklaim Acer sebagai smartphone pertama yang hadir dengan fitur Continuum, fitur konektivitas yang bisa mengubah perangkat smartphone Windows 10 menjadi layaknya CPU saat terhubung dengan monitor eksternal.
Meskipun begitu, saat dirilis nanti, Jade Primo tidak akan menjadi smartphone pertama yang hadir dengan Continuum. Pasalnya, Lumia 950 dan 950 XL buatan Microsoft sudah akan dirilis pada bulan depan. Keduanya pun sudah mendukung Continuum.
Sebagai pelengkap, Acer juga akan menyediakan serangkaian aksesori untuk mendukung Continuum di Jade Primo, seperti docking, keyboard dan mouse eksternal.



OS Baru Iphone

OS Baru iPhone Tampilkan Emoticon Kabah dan Unicorn

KOMPAS.com - Apple akhirnya merilis iOS 9.1 untuk publik. Salah satu fitur terbarunya adalah tambahan lebih dari 150 karakter emoticon, termasuk kabah, unicorn dan jari tengah.
iOS 9.1 adalah update besar yang pertama kali dilakukan Apple sejak mereka meluncurkan iOS 9 pada September lalu. Versi ini sempat dirilis lima kali dalam bentuk beta untuk developer serta publik.
Hari ini, Kamis (22/10/2015) versi teranyar sistem operasi tersebut sudah bisa diunduh semua pemilik iPhone dan iPad. Apple juga telah merilis Xcode 7.1 dan tvOS untuk TV buatannya
Dilansir KompasTekno dari Mac Rumors, pengguna yang sudah mengunduh akan menemukan beberapa perubahan di perangkatnya. Di antaranya adalah dukungan untuk Unicode 7 dan 8.
Otomatis, dukungan tersebut membuat emotican baru seperti kabah, masjid, unicorn hingga acungan jari tengah sudah bisa terlihat dan dibaca.
Pembaruan lainnya adalah soal aplikasi Live Photo yang kini bisa mengetahui bedanya saat iPhone sedang diangkat atau saat sedang diletakkan.
iOS 9.1 dibekali dengan sejumlah fitur lin dan kecocokan dengan update produk Apple yang baru, misalnya Apple TV generasi 4, iPad Pro dan iPhone.

Bug atau isu yang sebelumnya terjadi dan dikeluhkan pengguna ponsel pun sudah hilang. Apple juga meningkatkan kinerja dan keamanan dalam sistem operasi iOS 9.1.

Ponsel 4g D Bawah Rp1juta

Menkominfo Janjikan Ponsel 4G LTE Rp 1 Juta



JAKARTA, KOMPAS.com - Frekuensi 1.800 MHz, yang sedang ditata dan mulai digunakan untuk 4G LTE, memiliki ekosistem handset yang lebih beragam. Salah satunya, adalah ponsel dengan banderol harga murah di kisaran Rp 1 juta.
Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara memastikan ponsel jenis tersebut akan mulai hadir di sekitar November mendatang. Sayangnya, dia enggan merinci siapakah pembuatnya.
"Awal November nanti akan ada satu vendor global yang akan meluncurkan ponsel 4G murah di bawah Rp 1 juta," ujarnya saat ditemui KompasTekno di ruang kerjanya di kantor Kementerian Kominfo, Jumat (23/10/2015).
"Kalau sekarang kan masih mahal, terakhir yang paling murah itu cuma Polytron yang merupakan vendor lokal. Itu pun masih Rp 1,1 juta harganya. Harusnya sih dalam tiga tahun ke depan nanti harganya terus turun, bahkan bisa sampai Rp 600 ribuan," papar Chief RA, sapaan akrabnya.
Dia berharap, seiring dengan munculnya ponsel murah buatan vendor global, maka vendor lain juga akan mengikuti. Bila hal itu terwujud, tentu teknologi 4G LTE diharapkan bisa dinikmati lebih banyak orang, dari kalangan atas hingga yang paling bawah.
Efek lainnya, ekonomi digital akan lebih mudah dicapai karena perangkat genggam yang murah dan mumpuni membuat orang lebih akrab dengan aplikasi dan internet.

Selain berharap makin banyak ponsel 4G LTE dengan banderol terjangkau, pemerintah juga mulai menerapkan aturan tingkat kandungan dalam negeri (TKDN).
Aturan ini mensyaratkan ponsel 4G LTE mesti sudah memiliki kandungan lokal 30 persen pada 2017 mendatang. Tujuannya agar Indonesia tidak kehilangan value meski pasar lokal dibanjiri berbagai produk buatan luar negeri.
Soal penataan 4G LTE tahap dua, rencananya bakal rampung pada November mendatang. Saat ini, proses penataan tersebut sudah mencapai 35 cluster dari total target 42 cluster, atau bisa dikatakan mencapai 85 persen.

Bila menilik jadwal, pada 28 Oktober hingga 4 November akan dilakukan penataan di Bandung dan Purwakarta. Kemudian dilanjutkan dengan Sukabumi dan Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Bodetabek) dan ditutup dengan penataan di Jakarta pada 18-23 November.

Grab Car Lamborghini

Batal, Layanan "Grab Lamborghini" di Jakarta



KOMPAS.com - GrabTaxi membatalkan program khusus GrabSpeed, yang mengizinkan pelanggan untuk menyewa mobil-mobil sport mewah Lamborghini. Alasan di balik pembatalan tersebut, yakni adanya keberatan dari Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishub).
Pembatalan itu sendiri dikonfirmasi langsung oleh Juru Bicara GrabTaxi Indonesia, melalui keterangan pers yang KompasTekno terima, Sabtu (24/10/2015).
"Setelah berkonsultasi dengan Pak Andri Yansyah, Kepala Dishub DKI Jakarta, kami memutuskan untuk menangguhkan perjalanan gratis GrabSpeed pada 24 - 25 Oktober maupun 31 Oktober - 1 November," tulisnya.
"Kami berterima kasih kepada Pak Andri atas masukan serta bimbingannya, dan menyetujui demi kepentingan kedua belah pihak," lanjutnya.
Pada 21 Oktober lalu, GrabTaxi meluncurkan program GrabSpeed sebagai bagian dari layanan GrabCar. Nama terakhir merupakan layanan penyewaan mobil milik perusahaan asal Malaysia tersebut.
Layanan menumpang mobil mewah ini hanya berlaku di kawasan Senayan, Jakarta, dalam waktu tertentu, yaitu pada dua akhir pekan (24-25 Oktober dan 31 Oktober-1 November 2015). Layanan GrabSpeed juga dibatasi digunakan oleh satu penumpang saja per sesi.

Terdapat 10 supercar Lamborghini yang terdiri atas model Aventador dan Gallardo yang disiapkan GrabCar, tampil dengan desain warna hitam dan hijau khas aplikasi GrabTaxi. Memang, seluruh layanan "Grab" itu -- termasuk GrabBike -- diakses lewat aplikasi yang sama.
Lebih lanjut, meski program GrabSpeed mendapat keberatan, GrabTaxi menyatakan bahwa layanan GrabCar telah mendapatkan "lampu hijau" untuk terus beroperasi oleh Dishub.

"Layanan GrabCar akan beroperasi seperti biasa, dan tidak akan berdampak atas perubahan kampanye GrabSpeed. Berdasarkan konsultasi dengan Dishub, operasi GrabCar telah memenuhi seluruh ketentuan dari Dishub," ujar Kiki.

Nasib Mantan Kiper Timnas

[Foto] Mantan Kiper Timnas Kurnia Sandi Sulit Mengenali Lawan Bicara

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan kiper timnas Primavera, Kurnia Sandi, saat ini diberitakan dalam kondisi butuh perawatan di rumah sakit Sidoarjo akibat tak lagi mudah diajak berkomunikasi dan sulit mengenal lawan bicaranya. Hal tersebut disampaikan rekannya Yeyen Tumena dan Kurniawan Dwi Yulianto kepada.
Berita mengagetkan tersebut terkuak dalam sebuah pembicaraan di antara mantan pemain Primavera dan Baretti via grup Whatsapp.
"Ya, benar. Kami semua kaget mendengar kabar tentang Kurnia. Kabarnya, sejak Jumat sore kondisinya mulai tidak membaik," ujar Yeyen, mengutip pembicaraan antara Kurniawan Dwi Yulianto dan Bejo Sugiantoro, seperti dikutip dari Juara.net.
Kabarnya, Bejo Sugiantoro sempat mengajak Kurnia keluar rumah untuk berbincang-bincang namun pembicaraan di antara mereka sudah mulai tidak menyambung.
"Suhu badan Kurnia memang sempat naik-turun, tapi sudah mulai membaik sejak Selasa lalu," kata Kurniawan dalam pembicaraan di grup Whatsapp Primavera dan Baretti.
Bejo Sugiantoro membenarkan ucapan Kurniawan. "Saya sempat ajak bicara berdua di mobil, bertanya adakah masalah di keluarga karena sudah enam bulan tidak ada pekerjaan, dia malah menangis," ujar Sugiantoro.
Menurut Yeyen, pada Rabu dini hari suhu badan Kurnia sempat meninggi. Namun, setelah minum obat mulai membaik. Lalu, masalah lain ia tak bisa kencing dan mengunjungi dokter.
"Setelah diberi obat, Kurnia sempat bisa kencing lagi. Nah, kemarin sore mulai ngaco. Tadi siang istri Kurnia menelepon saya dan memberi tahu bahwa suaminya sudah tak bisa berkomunikasi dengan baik. Saya suruh cek ke laboratorium, hasilnya baik. Kini, kami suruh Kurnia dibawa ke ahli saraf," ujar Yeyen, yang kemudian mengirimkan foto kondisi Kurnia terakhir di rumah sakit Sidoarjo.

"Ya, bukan koma tapi kondisi Kurnia saat ini memprihatinkan. Dia mulai gak nyambung ketika diajak bicara. Saat saya lakukan video call, dia juga tidak kenal saya. Minggu pagi akan dicek oleh dokter ahli syaraf," ucap Kurniawan lewat SMS, Minggu (25/10) pukul 00.30 WIB. (Weshley Hutagalung)

HP Teraneh Sepanjang Masa

1.      Nokia 7280-7380

Anda pernah liat atau bahkan punya HP nokia seri 7280 atau 7380 yang kayak gini? Kalo udah berarti anda beruntung
Karena HP Nokia keluaran tahun 2004 ini bentuknya sangat keren sob... Kalo jaman itu, HP ini lumayan stylish...
Tapi tunggu dulu gan... kok kecil amat ya? Trus tombol angkanya dimana? 
NGGAK ADA sob!
HPnya ya cuma gitu doang... Tapi jangan salah sob, selain bisa buat nerima telpon dan nerima SMS, HP gantungan kunci yang bentuknya kayak lipstik ini juga bisa buat nelpon orang sama kirim SMS lho sob... 
Cara ngetiknya gimana? Bayangin sendiri ya gan, ane gak tega ngasih taunya... Yang jelas, kalo mau ngetwit agan harus sampe ompol ompolan dulu seharian baru ketulis semua 140 karakter
Kenapa jelek?
Karena kata orang, satu satunya hal yang bisa dilakukan oleh HP ini di saat darurat adalah: ngangkat telpon

2.      Nokia 7600
Masih satu pabrikan sama yang di atas... Ternyata HP ini juga sukses dinobatkan sebagai HP terjelek sepanjang masa

Kalo yang ini sob ente pasti pernah liat kan ya? Kalo nggak salah HP ini keluar sekitar tahun 2003 akhir sob
Kalo dulu orang bilangnya HP ketupat sob, karena bentuknya yang emang agak mirip ketupat gitu... Ada HP pisang, ada HP ketupat
Dengan design keypad di samping kanan kiri kayak gini, pasti ngetiknya susah banget kan gan?
Kalo yang kayak gini temen ane pernah punya sob. Karena temen ane pernah punya, ane jadi nggak pengen
Tapi jelek jelek begini dia udah 3G lho sob
Kenapa jelek?
Sebenernya design HP ini unik sob... Yang membuatnya jelek adalah karena penempatan key yang di samping itu...
Mendingan N-Gage, meski tombolnya pada disamping juga tata letaknya masih mendingan lah gan...
Sama kualitas layarnya juga jelek sob

3.      Toshiba G450

Ternyata Toshiba selain bikin kulkas sama mesin cuci, pernah bikin HP juga sob... Sekalinya bikin HP, seluruh dunia dibikin geli sendiri
HP keluaran 2008 ini bentuknya imut banget sob, saking imutnya ane sampe gemes
Kenapa jelek?
Susunan tombolnya itu lho sob, selain jelek banget juga malesin banget gitu... Apalagi ukuran layarnya yang super kecil, cuma seukuran kuku jempol orang dewasa...

4.      Starfish Diamond Phone

Kalo yang ini HP buatan tiongkok sob, nggak tau deh kapan keluarnya, merknya apa, cara pakenya gimana... Yang jelas HP ini super norak abiiiiiiiiiiis   
Kayaknya HP ini dibikin khusus untuk nelpon putri duyung di tengah laut sana sob
Dari bentuk dan aksesorinya yang banyak blink blink kayak gitu, sudah bisa dipastikan 100% kalo HP ini dirancang buat para wanita yang menyukai keindahan 

Kenapa jelek?
Jelek jelek begini udah ada kamera sama blututnya lho sob udah gitu layarnya touchscreen lagi... tapi cuma 1.8 inch
Touchscreen + 1.8 inch + bintang laut = jelek
  
5.      The Telson TWC 1150

HP yang dirancang khusus buat ente sob yang suka sama hal hal berbau science fiction
HPnya keren lho sob, ada kamera, kalkulator, sama bisa buat muter mp3 bajakan
Tapi bentuknya itu lho... Udah gitu keypadnya terletak di strap alias di gelang jamnya...
Oh iya, konon sih jelek jelek begini dulu harganya nyampe US$1000 lho gan 

Kenapa jelek?
kalo ente pake HP ini sob, dijamin 100% ente bakal langsung dijauhin sama cewe-cewe yang cantik

6.      Samsung Bang & Olufsen Serene





Kalo kata orang, Seni itu subyektif...
Beberapa orang mungkin bakal menganggap HP ini cantik sekali... Tapi beberapa orang juga bakalan ketawa sampe nangis kalo disodorin HP ini 
Tombolnya yang melingkar mengingatkan ane pada iPod jaman kapan gitu... dan pastinya susah banget ngetik pake HP ini gan 
Berapa harga HP ini? sama kayak HP aneh sebelumnya: kisaran US$1000 

Kenapa jelek?
1. Bentuknya kayak bedak cewek 
2. Layarnya di bawah, tombolnya di atas 
3. Kameranya disamping 
4. Lepas simcard harus pake obeng

7.      Telstra TicTalk

Ini bukan tamagoci sob, percayalah
telstra TicTalk adalah HP yang dikhususkan untuk anak anak... Mungkin designnya dibikin begini biar nggak kemalingan kali ya sob? Ntar malingnya nggak bakal ngira kalo benda ini merupakan sebuah HP
Kok nggak ada keypadnya?
Tenang sob, HP ini emang dirancang seperti ini, cuma bisa nelpon ke nomor yang telah di save ke HPnya aja... tapi cuma 4 nomer aja...
udah gitu orangtua bisa nyetting game apa yang bisa dimainin anaknya pakai HP ini, bisa ngunci HP biar nggak dipake pas pelajaran, sama ngupdate jadwal...
Cocok buat orangtua yang super paranoid
Kenapa jelek?
Settingnya ribet, udah gitu mahal
Belum lagi bentuknya yang kek macem persilangan antara stopwatch sama tamagoci

8.      Samsung SPH-N270

Kalo ente pernah nonton film The Matrix, agan pasti tau HP ini.
HP ini emang cuma diproduksi sebanyak 10,000 biji sebagai Collector Item buat para penggemar film The Matrix 2003 gan
Selain bentuknya yang aneh dan mengusung teknologi CDMA, HP ini udah pakai A-GPS receiver lho sob
Speaker buat nelpon di atas layar itu bisa ditutup ke bawah layar lho sob, jadi layarnya lebih terlindungi

Kenapa jelek?
Bentuknya kayak HP dikimpoiin sama alat pencukur jenggot sama setruman anti maling
Fiturnya jelek untuk HP seharga US$500

9.      Siemens SX1 (ralat dibawah)

gak nanggung nanggung sob, ketika Siemens memutuskan bikin satu set HP yang dilabeli Xelibri X1 sampe Xelibri X8... Semuanya jelek
kalo kata wikipedia sih sob. Xelibri itu fashion-oriented range cellphone a.k.a. HP HP fesyen... Kalo gak percaya, liat aja bentuknya yang fashionable gitu 
Bentuknya juga aneh aneh gan, ada yang mirip termometer ketiak, ada yang mirip bedak cewek, ada yang mirip remot AC, Ada yang mirip tamagoci, pokoknya ada semua     
Yang paling langka itu HP yang paling kiri a.k.a. Xelibri X1 gan, kalo yang paling banyak dipasaran itu yang X6.
Entahlah apa yang ada di benak para petinggi Siemens waktu itu... yang jelas mereka sering banget bikin HP dengan bentuk yang luar biasa aneh, meskipun masih banyak juga HP Siemens yang bagus bagus dan berada di jalan yang benar 
Dilihat dari bentuknya, kalo menurut ane HP HP di kelas ini bukan untuk dipake harian sob, lebih cocoknya kalo dipake cuma pas ada pesta aja gitu jadi biar matching sama kostumnya...

Meskipun kalo ada cewe yang bawa X6 ke pesta, ada 60% kemungkinan bakal dikira lagi bawa bawa bedak

Polisi Khusus Di Dunia

 Melihat 5 Pasukan Polisi Khusus Di Dunia
1. SWAT (USA):
Siapa yang tidak kenal SWAT ? SWAT (SPESIAL WEAPON AND TACTICS) adalah tim unit polisi di Amerika Serikat yang menggunakan peralatan dan taktik khusus atau bahkan militer. Pertama kali diciptakan pada tahun 1960 untuk kontrol kerusuhan atau konfrontasi kekerasan dengan orang-orang bersenjata, jumlah dan penggunaan tim SWAT meningkat pada 1980-an dan 1990-an selama Perang terhadap Narkoba, dan setelah terjadinya serangan 11 September. Di Amerika Serikat saat ini, tim SWAT dikerahkan 50,000-80,000 kali setiap tahun, 80% dari waktu untuk melayani pencarian, paling sering untuk narkotika. Tim SWAT semakin dilengkapi dengan perangkat militer dan dilatih untuk menyebarkan terhadap ancaman terorisme, untuk pengendalian massa, dan dalam situasi di luar kemampuan polisi biasa, kadang-kadang dianggap "berisiko tinggi." Negara-negara lain telah mengembangkan sendiri unit polisi paramiliter yang juga digambarkan sebagai atau dibandingkan dengan pasukan polisi SWAT.
      

Persenjataan :
Unit SWAT sering dilengkapi dengan senjata api khusus termasuk senapan mesin ringan, senapan serbu, senapan melanggar, senapan sniper, agen kontrol kerusuhan, dan granat setrum. Mereka memiliki spesialisasi peralatan termasuk baju besi berat badan, perisai balistik, alat masuk, kendaraan lapis baja, maju night vision optik, dan detektor gerakan untuk diam-diam menentukan posisi sandera atau penyandera, struktur tertutup di dalam.

2. Batalhão de Operações Policiais Especiais (BOPE) (Brazil):
Siapa juga yang tidak tahu mengenai unit khusus polisi ini? Berkat film Tropa De Elite unit kepolisian ini menjadi dikenal dunia.
Batalhão de Operações Policiais Especiais (PMERJ) secara harfiah ("Batalyon Polisi Operas Khusus") atau BOPE adalah unit polisi khusus dari Polisi Militer Rio de Janeiro Negara (PMERJ) di Brazil.
                
Karena sifat kejahatan di favelas, unit BOPE memiliki pengalaman luas dalam perang kota (urban war) serta serangan (ambush) dalam lingkungan terbatas. Juga direkomendasikan dan dianggap lebih kuat daripada penegakan hukum sipil tradisional.

BOPE PMERJ, meskipun mungkin yang paling terkenal, bukan satu-satunya unit khusus di Brasil. Polisi Militer dari Alagoas dan Polisi Militer dari Santa Catarina juga merupaka unit taktis yang sebesar mereka.

Tugasnya antara lain:
Menyediakan keamanan tambahan di acara-acara khusus
Mematahkan barikade yang dibangun oleh pengedar narkoba
Membasmi perdagangan narkoba dan semua anggotanya
Menyelamatkan polisi atau warga sipil yang terluka dalam konfrontasi dan pertempuran
Menekan kerusuhan penjara
Patroli bersenjata sekitar favelas
Misi khusus di rawa-rawa atau medan pegunungan seperti pengintaian, perencanaan dan infiltrasi
Terlibat juga dalam pertempuran melayani kedaulatan negara
BOPE dilengkapi dengan persenjataan berat:
M16 senapan
M4 karabin
H & K PSG1 senapan sniper
Benelli M3 senapan
FN P90 [3]
IMBEL MD97
MP5 A2 H & K dan K
H & K G3
H & K 21
taurus PT92
IMBEL 9mm
FN FAL
FN PARAFAL
M1 karabin
granat frag

3.Grupo de Operações Especiais atau GOE (Grup Operasi Khusus) Portugal adalah unit operasi khusus dari Polisi Keamanan Umum (PSP) dari Portugal. Pasukan ini mencakup sekitar 200 personel. GOE diciptakan pada tahun 1982, menjadi salah satu yang pertama pasukan polisi anti-teroris Dunia.
  
Selain kontra-terorisme dan penegakan hukum domestik, GOE juga digunakan pada misi perlindungan VIP untuk para tamu penting, bekerja sama dengan unit PSP lainnya dalam membangun keamanan dan, khususnya, sebagai penembak jitu dalam misi pengamatan, pencarian dan deteksi penembak jitu teroris.
Kegiatan lain yang GOE diperlukan adalah dalam kerjasama dengan Brigade Anti-Kejahatan, di mana mereka bekerja di misi pengawasan dan dalam masuknya instalasi yang diperkaya berhubungan senjata atau perdagangan narkoba.

Persenjataan : Petugas GOE dapat menggunakan berbagai senjata api untuk menyelesaikan misi.
Senjata yg dibawa di sisi badan, terutama di 9x19mm Parabellum, yang dikeluarkan seperti:
Glock 17
Glock 19
SIG Sauer P226
SIG Sauer P228
SIG Sauer P230
SIG Sauer SP2022
Desert Eagle di 0,357 Magnum

senapan mesin ringan sering digunakan, terutama Heckler & Koch MP5 dan P90 FN, dan Heckler & Koch G36.
Untuk penembak jitu, Heckler & Koch PSG1 dan SIG SG 550 adalah pilihan mereka ketika melakukan misi sniping.

4.Spezialeinsatzkommandos (SEK)  (sebelumnya juga dikenal sebagai Sondereinsatzkommando, "Komando Operasi Khusus" dalam bahasa Indonesia) adalah unit respon khusus dari pasukan polisi Jerman. SEK Jerman adalah unit penuh waktu yang anggotanya tidak melakukan tugas-tugas lainnya, dan pada dasarnya setara dengan STAFOC Malaysia, Inggris SO-19 dan SWAT Amerika. Unit yang sebanding dari Kepolisian Federal Jerman adalah GSG 9.
                 
Terutama yang belum diakui oleh media dan masyarakat, misi utama unit SEK adalah untuk melayani surat perintah penangkapan dan berurusan dengan tersangka bersenjata. Pengepungan sandera, penculikan dan serangan juga milik misi mereka serta skenario lain seperti pengamanan pribadi untuk VIP atau saksi.
Sejak 1970-an, setiap SEK telah menangani beberapa ribu pengerahan. Menjadi terdepan dalam Kepolisian Berlin, SEK mencapai 500 pengerahan per tahun, rata-rata 1-4 pengerahan sehari.

Persenjataan :
Persenjataan dasar bagi setiap petugas SEK adalah pistol standar dan senapan mesin ringan. SEK akan mendapatkan persenjataan lainnya termasuk senapan berat, senapan penembak jitu, dan bahkan senapan mesin (di beberapa unit) tergantung pada situasi yang dihadapi.
Tidak seperti lembaga kepolisian lainnya, anggota tidak terikat dengan kebijakan pengadaan normal senjata dan dapat memesan peralatan mereka merasa yang terbaik untuk misi mereka.
Berikut ini adalah senjata yang umum digunakan oleh SEK:
Steyr M
SIG P225
Heckler & Koch P8
Glock 17
SIG P228
Heckler & Koch MP5
Heckler & Koch MP7
Heckler & Koch UMP
Heckler & Koch G36
FN SCAR
M4 karabin
Steyr Agustus
Heckler & Koch PSG1
G8: Digunakan di beberapa unit
PGM Hecate II: Digunakan di beberapa unit

5. Densus 88 Indonesia
Detasemen Khusus 88 atau Densus 88 adalah satuan khusus Kepolisian Negara Republik Indonesia untuk penanggulangan terorisme di Indonesia. Pasukan khusus ini dilatih khusus untuk menangani segala ancaman teror, termasuk teror bom. Beberapa anggota juga merupakan anggota tim Gegana.
                 

Detasemen 88 dirancang sebagai unit antiterorisme yang memiliki kemampuan mengatasi gangguan teroris mulai dari ancaman bom hingga penyanderaan. Densus 88 di pusat (Mabes Polri) berkekuatan diperkirakan 400 personel ini terdiri dari ahli investigasi, ahli bahan peledak (penjinak bom), dan unit pemukul yang di dalamnya terdapat ahli penembak jitu. Selain itu masing-masing kepolisian daerah juga memiliki unit antiteror yang disebut Densus 88, beranggotakan 45-75 orang, namun dengan fasilitas dan kemampuan yang lebih terbatas. Fungsi Densus 88 Polda adalah memeriksa laporan aktivitas teror di daerah. Melakukan penangkapan kepada personel atau seseorang atau sekelompok orang yang dipastikan merupakan anggota jaringan teroris yang dapat membahayakan keutuhan dan keamanan negara R.I.
Persenjataan : Satuan pasukan khusus baru Polri ini dilengkapi dengan persenjataan dan kendaraan tempur buatan berbagai negara, seperti senapan serbu Colt M4, senapan serbu Steyr AUG (seperti gambar di atas), HK MP5, senapan penembak jitu Armalite AR-10, dan shotgun Remington 870. Bahkan dikabarkan satuan ini akan memiliki pesawat C-130 Hercules sendiri untuk meningkatkan mobilitasnya. Sekalipun demikian kelengkapan persenjataan dan peralatan Densus 88 masih jauh di bawah pasukan antiteror negara maju seperti SWAT Team di Kepolisian Amerika.

http://www.kaskus.co.id/thread/562b32331ee5df410f8b456a/melihat-5-pasukan-polisi-khusus-di-dunia/?ref=forumlanding&med=quick_update

Jumat, 16 Oktober 2015

Peranan dan Fungsi Bahasa Indonesia

I. PENGERTIAN BAHASA MENURUT BEBERAPA AHLI
    Bahasa (dari bahasa Sanskerta भाषा, bhāṣā) adalah kapasitas khusus yang ada pada manusia untuk memperoleh, dan menggunakan sistem komunikasi yang kompleks, dan sebuah bahasa adalah contoh spesifik dari sistem tersebut. Kajian ilmiah terhadap bahasa disebut dengan linguistik. Menurut para ahli bahasa adalah:
1.Pengertian Bahasa menurut (Depdiknas, 2005: 3) bahasa pada hakikatnya adalah ucapan pikiran dan perasan manusia secara teratur, yang mempergunakan bunyi sebagai alatnya.
2.Pengertian Bahasa menurut Harun Rasyid, Mansyur & Suratno (2009: 126) bahasa merupakan struktur dan makna yang bebas dari penggunanya, sebagai tanda yang menyimpulkan suatu tujuan.
3.Pengertian Bahasa menurut Plato bahasa pada dasarnya adalah pernyataan pikiran seseorang dengan perantaraan onomata (nama benda atau sesuatu) dan rhemata (ucapan) yang merupakan cermin dari ide seseorang dalam arus udara lewat mulut.
4.Pengertian bahsa menurut Bill Adams bahasa adalah sebuah sistem pengembangan psikologi individu dalam sebuah konteks inter-subjektif.
5.Pengertian bahasa menurut Wittgenstein bahasa merupakan bentuk pemikiran yang dapat dipahami, berhubungan dengan realitas, dan memiliki bentuk dan struktur yang logis.
       Bahasa Indonesia adalah bahasa resmi yang di gunakan di Indonesia.

II.PENGERTIAN BAHASA SECARA UMUM
Fungsi umum bahasa indonesia adalah sebagai alat komunikasi sosial. Bahasa pada dasarnya sudah menyatu dengan kehidupan manusia. Aktivitas manusia sebagai anggota masyarakat sangat bergantung pada penggunaan bahasa masyarakat setempat. Gagasan, ide, pikiran, harapan dan keinginan disampaikan lewat bahasa
Selain fungsi bahasa diatas, bahasa merupakan tanda yang jelas dari kepribadian manusia. Melalui bahasa yang digunakan manusia, maka dapat memahami karakter, keinginan, motif, latar belakang pendidikan, kehidupan sosial, pergaulan dan adat istiadat manusia.
Menurut Sumiati Budiman (1987 : 1) mengemukakan bahwa fungsi bahasa dapat dibedakan berdasarkan tujuan, yaitu :
1. Fungsi praktis :
Bahasa digunakan sebagai komunikasi dan interakis antar anggota masyarakat dalam pergaulan hidup sehari-hari.
2. Fungsi kultural
Bahasa digunakan sebagai alat untuk menyimpan, menyebarkan dan mengembangkan kebudayaan.
3. Fungsi artistik
Bahasa digunakan sebagai alat untuk menyampaikan rasa estetis (keindahan) manusia melalui seni sastra.
4. Fungsi edukatif
Bahasa digunakan sebagai alat menyampaikan dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi.
5. Fungsi politis
Bahasa digunakan sebagai alat untuk mempusatkan bangsa dan untuk menyelenggarakan administrasio pemerintahan.

III. PENGERTIAN BAHASA SECARA ILMIAH

Bahasa Indonesia mempunyai kedudukan yang sangat penting, antara lain :
bersumber pada ikrar ketiga Sumpah Pemuda 1928 yang berbunyi: Kami putra dan putri Indonesia enjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia. Ini berarti bahwa bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional, kedudukannya berada di atas bahasa-bahasa daerah. Selain itu, di dalam Undang-Undang Dasar 1945 tercantum pasal khusus (Bab XV, Pasal 36) mengenai kedudukan bahasa Indonesia yang menyatakan bahwa bahasa negara ialah bahasa Indonesia. Dengan demikian ada dua macam kedudukan bahasa Indonesia. Pertama, bahasa Indonesia berkedudukan sebagai bahasa nasional, sesuai dengan Sumpah Pemuda 1928, dan kedua bahasa Indonesia berkedudukan sebagai bahasa negara, sesuai dengan Undang-Undang Dasar 1945.

IV. BEBERAPA FUNGSI BAHASA
1.Fungsi Bahasa Indonesia Baku :
•Sebagai pemersatu : dalam hubungan sosial antar manusia
•Sebagai penanda kepribadian : mengungkapkan perasaan & jati diri
•Sebagai penambah wibawa : menjaga komunikasi yang santun
•Sebagai kerangka acuan : dengan tindak tutur yang terkontrol
2.Secara umum sebagai alat komunikasi lisan maupun tulis.

Menurut Santoso, dkk. (2004) bahwa bahasa sebagai alat komunikasi memiliki fungsi sebagai berikut:
•Fungsi informasi : mengungkapkan perasaan
•Fungsi ekspresi diri : perlakuan terhadap antar anggota masyarakat
•Fungsi adaptasi dan integrasi : berhubungan dengan sosial
•Fungsi kontrol social : mengatur tingkah laku

3.Menurut Hallyday (1992) Fungsi bahasa sebagai alat komunikasi untuk keperluan:
•Fungsi instrumental : untuk memperoleh sesuatu
•Fungsi regulatoris : untuk mengendalikan prilaku orang lain
•Fungsi intraksional : untuk berinteraksi dengan orang lain
•Fungsi personal : untuk berinteraksi dengan orang lain
•Fungsi heuristik : untuk belajar dan menemukan sesuatu
•Fungsi imajinatif : untuk menciptakan dunia imajinasi
•Fungsi representasional : untuk menyampaikan informasi

V. KEDUDUKAN BAHASA INDONESIA
A.Sebagai Bahasa Nasional
Kedudukan bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional diperoleh sejak awal kelahirannya, yaitu tanggal 28 Oktober 1928 dalam Sumpah Pemuda. Bahasa Indonesia dalam kedudukannya sebagai bahasa nasional sekaligus merupakan bahasa persatuan. Adapun dalam kedudukannya sebagai bahasa nasional , bahasa Indonesia mempunyai fungsi sebagai berikut. Lambang jati diri (identitas). Lambang kebanggaan bangsa. Alat pemersatu berbagai masyarakat yang mempunyai latar belakang etnis dan sosial-budaya, serta bahasa daerah yang berbeda. Alat penghubung antarbudaya dan antardaerah

B.Sebagai Bahasa Resmi/Negara
Kedudukan bahasa Indonesia yang kedua adalah sebagai bahasa resmi/negara; kedudukan ini mempunyai dasar yuridis konstitusional, yakni Bab XV pasal 36 UUD 1945. Dalam kedudukannya sebagai bahasa resmi/negara, bahasa Indonesia berfungsi sebagai berikut. Bahasa resmi negara . Bahasa pengantar resmi di lembaga-lembaga pendidikan. Bahasa resmi dalam perhubungan tingkat nasional untuk kepentingan perencanaan dan pelaksanaan pembangunan serta pemerintahan. Bahasa resmi dalam pengembangan kebudayaan dan pemanfaatan ilmu dan teknologi.

VI. PERANAN BAHASA INDONESIA
1)Bahasa sebagai alat komunikasi.
2)Bahasa sebagai alat pengekspresian diri.
3)Bahasa sebagai kontrol sosial.
4)Bahasa sebagai alat intergrasi dan adaptasi sosial dalam lingkungan

VII. SUMBER
http://haveljozz.blogspot.co.id/2015/04/peranan-dan-fungsi-bahasa-indonesia.html
http://coretanwnh.blogspot.co.id/2013/09/sejarah-fungsi-dan-kedudukan-bahasa.html
https://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_Indonesia
http://zahidb.blogspot.co.id/2013/09/peranan-dan-fungsi-bahasa-indonesia.html
https://rahmatarifin93.wordpress.com/2011/09/25/peranan-dan-fungsi-bahasa-indonesia-secara-umum-ataupun-khusus/
http://febiwahyudi2054.blogspot.co.id/2011/09/peranan-dan-fungsi-bahasa-indonesia.html
 Sugono, Dendy. 1999. Berbahasa Indonesia dengan Benar. Jakarta: Puspa Swara.